Karawang, Lintaskarawang.com – 8 April 2024Terpantau rest area km 57 di Karawang, Jawa Barat, dipadati oleh kendaraan pemudik menjelang libur panjang. Antrean kendaraan yang memanjang mulai terlihat sejak pagi hari, menandakan lonjakan arus mudik yang signifikan.
Menurut petugas di lokasi, jumlah kendaraan yang melintasi rest area tersebut meningkat secara tajam dibandingkan dengan hari biasa. “Kami melihat peningkatan jumlah kendaraan yang cukup signifikan, terutama kendaraan pribadi dan bus AKAP,” ujar Roy, salah seorang petugas di rest area tersebut.
Meskipun terjadi lonjakan arus mudik, petugas di lapangan memastikan bahwa pelayanan terhadap pemudik tetap optimal. Mereka berupaya menjaga ketertiban dan keselamatan di lokasi agar proses perjalanan pemudik dapat berjalan lancar.
Pada kesempatan ini, Kepolisian Resort Karawang mengimbau kepada seluruh pemudik untuk mempersiapkan diri dengan baik sebelum melakukan perjalanan. “Kami mengimbau kepada pemudik untuk memastikan kendaraan dalam kondisi prima, selama perjalanan,” ujar Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono.
Dengan demikian, kendaraan pemudik yang memadati rest area km 57 di Karawang menjadi perhatian bagi petugas kepolisian dan pihak terkait dalam menjaga kelancaran dan keamanan arus mudik selama libur panjang ini. (Dg)