Bocah 11 Tahun Tenggelam di Danau Bekas Penggalian Beko di Perum Villa Karawangi

banner 468x60

Tim SAR lakukan Pencarian bocah tenggelam di danau bekas penggalian beko di perum Villa KarawangiKARAWANG, Lintaskarawang.com – Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang bersama Personil Tim SAR Gabungan Karawang melakukan cek TKP bocah tenggelam di lokasi danau bekas penggalian beko Perum Villa Karawangi Desa Cibalongsari, Kecamatan Klari, Kab Karawang, Jum’at (26/01/2021).

Hasil pengecekan Korban tenggelam di bekas galian beko Perumahan Villa Karawangi korban yang berumur 11 tahun diduga mandi, tidak bisa berenang dan tenggelam ke dalam galian tanah sedalam sekitar 8 meter.

Korban diketahui bernama Apri bin Rano (11), Kelas 5 Yaspin yang beralamat di Dusun Griya Pesona Asri Blok B 8, nomor 19, Desa Cibalongsari, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang.

Menurut keterangan, Saat dikonfirmasi awak media di lokasi kejadian, Eneng, wali kelas lima (5) Yaspin Griya Pesona Asri mengatakan korban bernama Apri bin Rano (11) warga Griya Pesona Asri, Desa Cibalongsari, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang itu awalnya mau mancing tapi malah mandi di Danau Bekas penggalian beko bersama teman-temannya, diduga korban tidak bisa berenang sehingga tenggelam di danau sedalam 8 meter itu.

“Setelah sholat jum’at kemudian ke sekolah bilang mau mancing di danau bekas penggalian beko ini bersama teman-temannya, tapi malah mandi dan hanyut, diduga korban tidak bisa berenang akhirnya tenggelam,” jelasnya.

Kapolsek Klari, Kompol Andryan Nugraha, SH menghimbau kepada warga sekitar lokasi kejadian, agar lebih meningkatkan pengawasan terhadap anak-anaknya terutama yg masih dibawah umur, sehingga tidak terjadi lagi peristiwa yang sama.

“Kita do’akan bersama-sama semoga korban anak tenggelam ini dapat cepat di temukan, do’akan kami dan biarkan kami tetap bekerja,”ujar Kapolsek Klari.

Ditempat yang sama, Komandan Rescue Tim Basarnas, Sigit Haryanto, mengatakan sudah berupaya semaksimal, Tim SAR gabungan terutama dari aparatur desa, keluarga korban, Polsek Klari, Koramil Klari, dari teman-teman BPBD Karawang, Protek, Jts dan SAR gabungan dinyatakan antusiasme untuk pencarian dan penontonan sangat banyak.

“Dan sebetulnya kita sampaikan untuk pencarian ini sebenarnya SOP sampai menjelang maghrib atau sebelum maghrib kita hentikan, namun berhubungan kita analisa untuk kondisi dilapangannya bukan di arus deras, ini cuman dibekas galian kita coba untuk melakukan pencarian, berharap kita lakukan secara manual dengan di jangkar, berharap korban tercantol dan bisa di angkat, tapi nyatanya nggak bisa, lalu kita putar-putar perahu, berharap dengan gelombang itu terangkat, ternyata upaya dan do’a kita semua belum di ijabah,”ungkapnya.

“Rencana kita besok kalau belum ketemu pencarian kita lanjutkan besok pagi jam 07.30 WIB, kita besok akan adakan penyelaman.”pungkas Sigit Haryanto.

(Nana Kelana)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *