Karawang, Lintaskarawang.com – Pembangunan Jembatan Bailey di Kampung Cicangor, Kecamatan Pangkalan, Kabupaten Karawang,Minggu, 9 Maret 2025 Kini memasuki tahap perangkaian oleh Dinas PUPR Provinsi Jawa Barat. Jembatan sementara ini dibangun untuk menggantikan jembatan sebelumnya yang amblas, sehingga akses transportasi warga dapat kembali normal.
Jembatan Bailey yang tengah dirakit memiliki panjang sekitar 54 meter dengan daya tahan maksimal untuk kendaraan berbobot di bawah 10 ton. Kendaraan dengan muatan lebih dari itu diimbau untuk mencari jalur alternatif guna menghindari risiko di kemudian hari.
Menurut pihak terkait, proses pemasangan dan penyelesaian jembatan ini diperkirakan memakan waktu sekitar dua minggu. Jika berjalan sesuai rencana, jembatan dapat digunakan sebelum Hari Raya Idulfitri mendatang.
Pembangunan jembatan ini mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah, mengingat pentingnya jalur tersebut bagi mobilitas warga setempat. Selama proses pengerjaan berlangsung, masyarakat diminta untuk bersabar dan tetap berhati-hati saat melintas di sekitar lokasi proyek.
Diharapkan, dengan selesainya pembangunan Jembatan Bailey ini, aktivitas ekonomi dan sosial masyarakat yang sempat terganggu dapat kembali berjalan dengan lancar.
(LK)