Karawang, Lintaskarawang.com – Seblak dan bakso memang menjadi makanan favorit banyak orang terutama para remaja, karena rasanya yang gurih dan pedas dengan menkonsumsi berlebihan makanan tersebut dapat memberikan dampak negatif bagi kesehatan termasuk risiko anemia dengan kandungan nutrisi rendah.
Seblak dan bakso umumnya memiliki kandungan zat gizi yang kurang seimbang sebagian besar hanya mengandung karbohidrat dan lemak namun minim zat besi, vitamin B12, dan asam folat yang sangat penting untuk pembentukan sel darah merah sehingga kekurangan zat-zat ini dapat memicu anemia.
Hal tersebut diketahui dari hasil skrining terhadap 33.106 remaja putri yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan Karawang sebelumnya,dari hasil skrining tersebut diketahui, sebanyak 346 orang mengalami anemia berat, 3.268 anemia sedang, dan 5.247 anemia ringan.
Selain anemia, konsumsi berlebihan makanan tinggi garam, lemak jenuh, dan bahan tambahan dapat menyebabkan
Hipertensi, Obesitas, selain itu bahan tambahan seperti MSG dan pengawet dapat memengaruhi kesehatan lambung dan usus yang menyebabkan gangguan pencernaan.
Melansir dari jurnal Unpam, makanan seblak hingga bakso cenderung mengandung tingkat garam, lemak jenuh, dan bahan tambahan seperti MSG (Monosodium Glutamat) dalam jumlah yang tinggi.
Bagaimana cara pencegahanya!
Untuk mencegah anemia dan masalah kesehatan lainnya perbaiki Pola makan dengan perbanyak konsumsi makanan kaya zat besi (daging merah, bayam, kacang-kacangan) dan vitamin C untuk membantu penyerapan zat besi, Konsumsi Suplemen zat besi atas saran dokter.
Dengan pola makan sehat dan kesadaran akan efek jangka panjang makanan tertentu, risiko anemia pada remaja dapat ditekan secara signifikan.***
Source : Dinkes karawang, jurnal unpam