Karawang, Lintaskarawang.com – SMAN 2 Karawang menggelar acara lepas sambut Plt Kepala Sekolah pada Selasa (15/10), yang berlangsung khidmat dan penuh rasa syukur. Dalam acara tersebut, Dr. Epul Saepul yang sebelumnya menjabat sebagai Plt Kepala Sekolah SMAN 2 Karawang resmi menyerahkan estafet kepemimpinan kepada H. Wayat Nurhidayat, M.Pd.
Dr. Epul Saepul, yang juga menjabat sebagai Kepala Sekolah SMAN 1 Rawamerta, menyampaikan pesan bahwa pergantian kepemimpinan ini diharapkan dapat melanjutkan program-program pendidikan yang telah berjalan dengan baik di SMAN 2 Karawang. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tenaga pendidik dan siswa yang selama ini mendukung tugas-tugasnya.
“Ini adalah momen yang sangat berharga. Saya yakin di bawah kepemimpinan Pak H. Yayat Nurhidayat, SMAN 2 Karawang akan semakin maju dan berprestasi. Saya berterima kasih kepada seluruh keluarga besar sekolah yang telah bekerja sama dengan baik selama masa jabatan saya,” ungkap Dr. Epul Saepul.
Posisi Plt Kepala Sekolah SMAN 2 Karawang kini diisi oleh H. Wayat Nurhidayat, M.Pd., yang juga menjabat sebagai Kepala Sekolah SMAN 1 Lemahabang. H. Wayat Nurhidayat menyampaikan bahwa ia siap melanjutkan tugas yang diamanahkan dan berharap dapat membawa perubahan positif bagi SMAN 2 Karawang.
“Saya sangat bersyukur diberikan kepercayaan untuk memimpin SMAN 2 Karawang. Kami akan terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan dan melanjutkan program-program yang telah berjalan. Tentunya kerja sama dari seluruh civitas sekolah sangat dibutuhkan,” ujar H. Wayat Nurhidayat.
Pergantian ini dilakukan untuk mengisi kekosongan jabatan kepala sekolah di SMAN 2 Karawang, sekaligus memastikan keberlangsungan kepemimpinan di lingkungan pendidikan Karawang tetap berjalan lancar dan optimal.
Turut hadir dalam acara tersebut para tenaga pendidik, staf administrasi, ketua komite serta perwakilan dari siswa-siswi SMAN 2 Karawang yang memberikan sambutan hangat kepada kepala sekolah baru mereka. (Ddg)