DPC PADJAJARAN SILIWANGI NUSANTARA KABUPATEN KARAWANG SERAHKAN SK DPAC KECAMATAN JATISARI DI BULAN RAMADAN

Karawang, Lintaskarawang.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Padjajaran Siliwangi Nusantara (PSN) Kabupaten Karawang secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepengurusan DPAC Padjajaran Siliwangi Nusantara Kecamatan Jatisari dalam sebuah acara yang berlangsung khidmat di Perumahan Bumi Cikampek Baru, Desa Balonggandu, Kecamatan Jatisari. Minggu (23/3/2025).

SK tersebut diterima langsung oleh Nurhidayat, yang telah ditetapkan sebagai Ketua DPAC Padjajaran Siliwangi Nusantara Kecamatan Jatisari. Dengan diterbitkannya SK ini, kepengurusan DPAC secara resmi mendapat legitimasi untuk menjalankan program kerja organisasi, mengembangkan jaringan, serta melaksanakan berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan di wilayah Kecamatan Jatisari.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

N. Juana Ketua DPC PSN Kabupaten Karawang dalam sambutannya menegaskan pentingnya peran DPAC dalam memperkuat organisasi di tingkat kecamatan serta menjunjung tinggi nilai Silih Asih, Silih Asah, Silih Asuh dalam setiap langkah perjuangan.

Momen penyerahan SK ini menjadi awal dari langkah besar DPAC PSN Kecamatan Jatisari dalam menjalankan amanah organisasi. Sementara itu, pelantikan dan pengukuhan resmi DPAC PSN Kecamatan Jatisari dijadwalkan setelah Hari Raya Idulfitri, agar dapat dilaksanakan secara lebih meriah dan melibatkan lebih banyak pihak terkait.

Dengan semangat kebersamaan dan dedikasi tinggi, DPAC PSN Kecamatan Jatisari diharapkan dapat berkontribusi aktif dalam memperkuat solidaritas antaranggota serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. (N. Juana)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *