Karawang, Lintaskarawang.com – 1 Juni 2024. Pemerintah Kabupaten Karawang menggelar upacara peringatan Hari Lahir Pancasila yang bertempat di Plaza Pemda Karawang. Upacara ini dihadiri oleh berbagai pejabat eselon, Kapolres Karawang, Dandim 0604 Karawang, serta Kepala Departemen Agama Kabupaten Karawang. Bupati Karawang, H. Aep Saepulah, bertindak sebagai pembina upacara dalam acara yang berlangsung khidmat tersebut.
Selain para pejabat, upacara ini juga dihadiri oleh perwakilan dari beberapa organisasi masyarakat (ormas) di Kabupaten Karawang. Mereka hadir untuk turut serta dalam perayaan hari penting yang menandai kelahiran dasar negara Indonesia, Pancasila.
Momen yang paling dinantikan dalam upacara tersebut adalah pengibaran bendera Merah Putih oleh Pasukan Paskibraka Kabupaten Karawang, atau Purna Paskibra Indonesia Kabupaten Karawang. Pengibaran bendera ini menjadi simbol semangat persatuan dan kesatuan yang diusung oleh Pancasila.
Dalam pidatonya, Bupati Karawang H. Aep Saepulah menekankan pentingnya memiliki jiwa yang bertanggung jawab dalam mempersatukan bangsa. “Kita sebagai warga negara Indonesia harus mempunyai jiwa bertanggung jawab dalam mempersatukan bangsa ini dan menjadi tolak ukur bagi bangsa Indonesia,” himbau Bupati Aep.
Beliau juga menyampaikan bahwa Pancasila adalah jiwa pemersatu bangsa yang harus dijaga dan dipertahankan untuk menuju Indonesia Emas tahun 2045. “Pancasila adalah jiwa pemersatu bangsa menuju Indonesia Emas tahun 2045,” tegasnya.
Setelah upacara, dilanjutkan dengan sesi foto bersama yang diikuti oleh Bupati Karawang, anggota Darma Wanita, anak-anak Pramuka, dan peserta upacara lainnya. Momen ini menjadi simbol kebersamaan dan kekompakan warga Karawang dalam memperingati hari lahirnya Pancasila.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Aep juga mengajak warga Karawang untuk terus memajukan daerah melalui berbagai kegiatan positif. “Dalam kegiatan upacara ini, kita warga Karawang harus bisa menjadikan Karawang maju dalam hal kegiatan lainnya yang ada di Kabupaten Karawang ini,” ungkap Bupati Aep Saepulah, SE.
Upacara ini tidak hanya menjadi peringatan seremonial semata, tetapi juga menjadi refleksi bersama untuk memperkuat rasa kebangsaan dan mempererat persatuan di antara warga Karawang.
Dengan semangat Pancasila yang kuat, diharapkan Kabupaten Karawang dapat terus berkembang dan menjadi contoh dalam pembangunan nasional menuju Indonesia yang lebih baik. (Mugni)