Karawang, LintasKarawang.com – Sebanyak 150 seniman dan budayawan menerima penghargaan dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Karawang pada acara yang berlangsung di Gedung Husni Hamid, Pemda Karawang, Selasa (17/09/2024).
Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Karawang, H. Aep Saepulloh, Kepala Disparbud Karawang, H. Jaeni, S.Pd., M.M.Pd., serta para tokoh seniman dan budayawan dari berbagai wilayah di Kabupaten Karawang.
Kepala Disparbud Karawang, H. Jaeni, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud apresiasi dan penghargaan terhadap kontribusi para seniman dan budayawan dalam melestarikan seni dan budaya lokal Karawang sepanjang tahun 2024.
“Pecinta, pelopor, pembaharu, serta pelestari seni dan budaya yang telah terverifikasi di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Karawang berjumlah 150 orang. Mereka akan menerima penghargaan sebagai bentuk pengakuan atas dedikasi mereka dalam seni dan budaya di Kabupaten Karawang tahun 2024,” ungkap Jaeni.
Jaeni juga menambahkan bahwa dalam rangka HUT ke-391 Karawang, Disparbud menggelar berbagai kegiatan, termasuk pencapaian Rekor Muri untuk Tumpeng Terbesar. Selain itu, akan ada pagelaran wayang kulit dengan tiga dalang pada Rabu malam di Galuh Mas.
Sementara itu, Bupati Karawang, H. Aep Saepulloh, memberikan apresiasi tinggi kepada para seniman dan budayawan yang dianggap sebagai maestro di bidangnya.
“Kita memiliki seniman dan budayawan dengan talenta yang luar biasa. Seni dan budaya ini adalah bagian dari identitas kita sebagai warga Karawang, dan harus kita lestarikan serta kembangkan. Saya sangat bangga dan berterima kasih atas kontribusi mereka,” ujar Bupati Aep.
Acara ini diharapkan dapat memotivasi para seniman dan budayawan untuk terus berkarya dan melestarikan kebudayaan lokal. (Nana)