Penundaan Penggunaan Kantin SMK Negeri 1 Tirta Mulya, Warga Tuntut Kepastian

Karawang, Lintaskarawang.com – Warga di sekitar SMK Negeri 1 Tirta Mulya, Karawang, menyampaikan kekecewaan mereka terkait penundaan penggunaan kantin sekolah setempat. Dalam sebuah pertemuan silaturahmi keluarga di wilayah tersebut, warga mengungkapkan ketidakpuasan mereka terhadap penundaan penggunaan kantin sekolah yang telah selesai dibangun.

Salah seorang warga, AD, mengungkapkan, “Pihak sekolah telah membuka peluang bagi pengelolaan kantin di dalam sekolah, namun hingga saat ini kantin tersebut belum dapat digunakan.”

AD juga menyebutkan bahwa bangunan kantin sudah selesai secara fisik, yang dari awal pihak sekolah memungut biaya sebesar 20 juta rupiah per lapak. Biaya ini sudah dibayarkan oleh 12 orang calon pengelola, namun hingga kini belum ada kepastian kapan kantin tersebut dapat digunakan.

“Dalam tuntutan kami, kapan kami bisa mulai berjualan di dalam sekolah. Sudah satu tahun lebih sejak pembangunan kantin selesai, namun kami belum juga bisa menempati kantin tersebut di SMK Negeri 1 Tirta Mulya, Kecamatan Tirta Mulya, Kabupaten Karawang,” ujar AD kepada media Pemred Detiknews86.com selaku yang dikuasakan oleh pihak calon pengelola kantin.

Dalam pertemuan tersebut, warga juga menyampaikan keinginan mereka agar pihak sekolah segera menyelesaikan permasalahan ini. Mereka memohon agar kepala sekolah SMK Negeri 1 Tirta Mulya, Rika Wahyuni S.Pd M.M, untuk segera menindaklanjuti masalah ini.

“Kami sudah mencoba untuk bertemu dengan kepala sekolah, namun belum ada tanggapan yang memuaskan dari pihak sekolah. Kami memohon agar pihak sekolah segera memberikan kejelasan terkait penggunaan kantin tersebut,”ujar MW Pemred Detiknews86.com.

Dalam tanggapannya, kepala sekolah Rika Wahyuni S.Pd M.M melalui pesan singkat WhatsApp pada MW, mengatakan bahwa ia akan segera menindaklanjuti permasalahan ini. Meskipun pada waktu itu kesepakatan dan juga dugaan pungutan dilakukan saat Kepala Sekolah Sartoyo, Kepala Sekolah yang lama.

“Saya akan segera bertemu dengan perwakilan warga untuk mencari solusi terbaik untuk permasalahan ini. Bahkan dalam waktu dekat ini saya akan bertemu dengan kepala sekolah yang lama, pak Sartoyo,” kata Rika Wahyuni S.Pd M.M.

Sementara Ketua komite, Tarma, S.Pd, saat dikonfirmasi oleh media ini menyatakan bahwa dia tidak mengetahui persoalan ini secara detail. “Saya tidak pernah dilibatkan dari sejak awal terkait permasalahan ini,” ucapnya, Rabu, (24/4/2024).

Selanjutnya Awak media mengkonfirmasi hal ini pada Tata Usaha, Taryana. Taryana mengatakan dengan adanya konfirmasi dari awak media Pihak Sekolah merasa terbantu.

“Sebetulnya masalah ini dulu pernah ramai bahkan sampai pada proses di kepolisian, yang dengan demikian semoga cepat terselesaikan, karena saya tau percis karena saya bagian dari pelaku atau yang terlibat dalam penyelesaian ini membantu Kepala Sekolah yang lama,”ungkapnya.

Taryana menambahkan, “kami akan memanggil dari 12 orang calon pengelola kantin, agar ada jalan titik temu,”

Warga berharap agar masalah penggunaan kantin sekolah ini dapat segera terselesaikan. Apabila masalah ini tidak segera diselesaikan, akan melakukan berbagai upaya untuk memperjuangkan haknya.

Sampai berita ini terbit Kepala Sekolah belum bisa ditemui langsung karena ada kesibukan lain diluar. (Dg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Anda dilarang menyalin konten halaman lintaskarawang.com