Posko Mudik Ojol Cikampek Siaga Dekat Jembatan Layang Cikampek

banner 468x60

Karawang, Lintaskarawang.com – 6 April 2024, Gabungan Ojek Online (Ojol) Cikampek telah mendirikan posko mudik strategis dekat jembatan layang Cikampek dalam upaya menjaga kelancaran dan keamanan arus mudik menjelang Lebaran. Mereka siap bersinergi dengan pihak keamanan untuk memastikan pengamanan di jalur Cikampek tetap terjaga.

Ketua Ojol Cikampek, Kusnadi atau akrab disapa Bang Beurit, menegaskan pentingnya kolaborasi antara pihak keamanan dan masyarakat dalam menghadapi lonjakan arus mudik. “Kami berupaya keras untuk memberikan pelayanan terbaik kepada para pemudik agar perjalanan mereka aman dan nyaman,” ujarnya. Ia juga menyatakan kesiapannya untuk bersinergi dengan Padjajaran Siliwangi Nusantara dalam upaya menjaga keamanan di jalur mudik.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Saat ini, lalu lintas mudik didominasi oleh kendaraan pribadi, terutama kendaraan roda dua yang mayoritas berasal dari para karyawan di wilayah Jabodetabek. Hal ini menandakan adanya kebutuhan yang tinggi untuk pulang ke kampung halaman menjelang hari raya Idul Fitri.

Kusnadi juga mengajak semua pihak untuk membantu memberikan himbauan kepada para pengguna jalan agar mematuhi aturan lalu lintas dan menjaga jarak serta kecepatan kendaraan. “Mari kita bersama-sama menjaga ketertiban dan keselamatan di jalan raya. Semua pihak harus saling mendukung agar arus mudik dapat berjalan lancar dan aman,” imbuhnya.

Robi Musigit dari DANKI B Brigade Pratisena Padjajaran Siliwangi Nusantara turut menyampaikan apresiasi atas peran serta gabungan Ojol Cikampek dalam mendukung upaya pengamanan arus mudik. “Atas partisipasi aktif dari gabungan Ojol Cikampek dalam menjaga keamanan bersama,”ujarnya.

Diharapkan, kerjasama yang solid antara pihak keamanan, masyarakat, dan Ojol Cikampek dapat terus terjalin dalam menjaga keamanan dan kelancaran arus mudik menjelang Lebaran. Upaya ini tidak hanya menjadi tanggung jawab petugas keamanan, namun juga tanggung jawab bersama seluruh masyarakat. (N.Juana)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *