Lintaskarawang.com – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk merajut persatuan dan kesatuan bangsa menyambut bulan Ramadan 1445 Hijriah. Melalui sebuah video yang diunggah di akun Instagram resminya @listyosigitprabowo pada Senin (11/3), Kapolri menegaskan pentingnya memperkuat hubungan sosial dan kebersamaan dalam menjalani ibadah di bulan suci tersebut.
“Dalam bulan yang penuh berkah ini, mari kita bersama-sama merajut kembali persatuan, kesatuan, saling berbagi, saling mengisi, dan saling menghormati. Mulailah dari diri sendiri dan orang-orang terdekat di sekitar kita,” ujar Kapolri.
Dengan mengingat nilai-nilai kebersamaan dan toleransi, Kapolri berharap masyarakat Indonesia dapat memanfaatkan momen Ramadan sebagai waktu untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama.
Kapolri juga menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan, sehingga seluruh umat Muslim dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk dan aman. (Red)