Karawang, Lintas_Karawang.Com, Hujan disertai angin kencang porak porandakan pelabuhan merak Banten.
Bahkan hujan yang disertai angin kencang sempat membuat panik para pemudik yang hendak menyebrang menuju Pelabuhan Bakauheni, Sumatra.
Selain membuat panik sejumlah warga yang hendak mudik, posko pengamanan mudik juga ikut roboh bahkan nyaris terbang di sapu dahsyatnya angin.
Para petugas yang menunggu di posko mudik, banyak berhamburan keluar tenda untuk menyelamatkan diri dari dahsyatnya terjangan angin.
Berdasarkan informasi, peristiwa hujan disertai angin kencang tersebut terjadi sekitar pukul 21.30 wib.
Bahkan di kabarkan pihak pelabuhan menunda jadwal keberangkatan penumpang yang hendak menyebrang menuju pelabuhan Bakauheni, dikarenakan cuaca buruk dan ombak besar.(red)